Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper

Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper - Hei, Welcome To Xivan Post Blog, In this page, I Will inform you about Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper, I hope you can enjoy reading this Article Jalan-jalan, it's the result of automatic content collection, To remind these info on the post review Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper it's advisable to be distributed to social media, I hope Helpful, view more clearly direct the info below.




Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper
The image is Pixabay property

Ketika anda melakukan sebuah perjalanan atau mengikuti salah satu paket wisata yang jauh atau mungkin ke negara lain, pernah terbayang untuk melakukan traveling dengan tas ransel atau koper kecil yang ringan? Kelihatannya gampang dan tidak repot. Banyak traveller yang mengeluh dan tak menikmati liburannya hanya karena membawa barang bawaan yang terlalu berat atau menunggu koper terlalu lama pada bagian pengambilan koper di bandara. 


Jangan biarkan liburan anda terlewatkan dengan tragedi ini. Pilih liburan yang simpel dengan bawaan yang simpel juga. Berikut tips ketika bepergian, saya ingatkan untuk tidak membawa barang dibawah ini saat bepergian:

1. Shampoo

List pertama dalam tips ketika bepergian yaitu shampoo. Barang kecil ini seringkali dibawa saat hendak bepergian. Mungkin anda beranggapan tidak apa-apa karena ukurannya kecil. Tapi jika semua perlengkapan mandi termasuk shampoo dibawa, secara tidak sadar akan menambah berat barang bawaan anda. Selain itu, sebagian besar hotel pada dasarnya menawarkan ataupun menyediakan perlengkapan mandi secara gratis. Atau jika anda pergi dan menginap di home stay mungkin anda bisa beli di tempat sekitarnya agar lebih praktis.

2. Pakaian untuk setiap kesempatan

Untuk masalah ini, bawalah pakaian secukupnya. Mungkin dalam bayangan anda akan memakai baju bagus di setiap kesempatan dan berganti-ganti saat liburan. Tapi itu tidak akan membantu anda untuk menghemat barang bawaan. Alternatifnya, bawalah baju yang berwarna netral dan bisa dipadupadankan dengan semua baju. Selain masih terlihat modis, kita juga akan menghemat biaya untuk barang tambahan saat di pesawat.

3. Gadget

Apa bedanya ketika anda sedang bekerja atau di rumah saat liburan jika dimanapun selalu membawa gadget. Walau barang yang satu ini dianggap penting, tetapi ada baiknya bawa satu smartphone saja. Bayangkan jika anda liburan dengan membawa perangkat GPS, iPod, kamera video dan kamera saku. Barang ini malah akan mempersulit ruang gerak anda karena beratnya barang bawaan tersebut. Keluarlah dari rutinitas dan cobalah menikmati liburan anda dengan keindahan di sana.

4. Buku panduan

Kenapa kita tidak memanfaatkan internet saja untuk memandu saat liburan. Jika dulu memang disarankan memakai buku panduan, tetapi jika sudah ada internet kenapa harus membawa buku panduan. Anda juga bisa memanfaatkan brosur yang ada di bandara, yang biasanya terdapat di pusat informasi. Anda juga bisa memberanikan diri mencari informasi sebanyak-banyaknya dari penduduk lokal. Hal tersebut bisa menambah wawasan sekaligus dapat berinteraksi langsung dengan penduduk lokal.

5. Kotak obat-obatan

Saat liburan untuk membawa obat-obatan memang hal yang penting. Namun anda tidak perlu repot-repot membawa kotak obat karena itu akan memakan tempat yang lumayan. Bawalah obat secukupnya yang sesuai dengan keadaan kesehatan anda. Bila anda punya sakit maag ataupun asma, jangan sampai obat tersebut tertinggal. Bila anda tidak membawa, akan sedikit kesulitan untuk membeli obat-obatan di luar sana terkait dengan bahasa yang digunakan masing-masing negara yang berbeda dan kandungan yang ada di dalam obat tersebut belum tentu cocok dengan tubuh anda.

6. Peralatan olahraga

Anda tidak perlu membawa bisbol, raket bulutangkis, atau yang lainnya untuk teman liburan. Kalau memang saat liburan, anda ingin berolahraga, pilihlah olahraga yang sederhana seperti lari, sit up, dll. Tetapi pengecualian untuk ski, snowboards, dan klub golf, memang perlu mambawa alat sendiri.

7. Alat latihan

Jika anda ingin menjaga tubuh sehat saat berlibur sekalipun, jangan membawa alat latihan secara bersamaan. Hal tersebut akan sangat merepotkan perjalanan anda pastinya. Sebagai gantinya, anda bisa berjalan setiap pagi atau berkeliling ke tampat-tempat menarik untuk membakar kalori. Atau biasanya hotel juga menyediakan gymnasium untuk pengunjungnya, manfaatkan saja itu.

8. Tabir Surya (sunscreen)

Jangan khawatir kulit kita terbakar sinar matahari karena tidak memakai tabir surya karena dimanapun kita bisa mendapatkannya. Banyak supermarket yang menjualnya. Jadi jangan beranggapan bahwa tabir surya ini hanya ada di negara asal anda saja.

9. Handuk

Di setiap hotel biasanya sudah tersedia handuk, sama halnya dengan peralatan mandi. Oleh karenanya jangan menambah berat koper anda dengan handuk besar yang anda bawa.

10. Sesuatu yang berharga

Bagaimana jika saat berlibur, kalung emas anda hilang? Atau jam tangan dengan harga mahal hilang? Tentu akan membuat anda stres dan tak menikmati liburan. Malah yang ada hanya penyesalan. Untuk mengantisipasinya, jangan membawa barang-barang berharga saat liburan. Kita masih bisa stylish dengan mix and match baju kok.

11. Sepatu hiking

Lihat keperluan dan ke mana anda akan pergi. Kalau tujuannya memang hiking, barang ini malah harus untuk dibawa. Tapi kalau tidak ada agenda itu, kenapa kita harus membawanya?

12. Jaket

Sebelum membawa jaket yang berlebihan, anda harus mempertimbangkan dulu ke mana akan pergi. Jika ke negara yang pada saat itu musim dingin, jangan bawa jaket yang terlalu berat, kita bisa menggantinya dengan kain flanel dan kaos sebagai gantinya.

13. Bawa buku lebih dari satu

Belum tentu buku yang anda bawa itu dibaca. Apalagi waktu liburan anda singkat, bawalah satu buku yang dianggap penting dan jangan terlalu berat. Nikmati liburan anda dengan melihat pemandangan di sana dan mempelajari hal-hal baru. Hal ini akan terasa menyenangkan apalagi perginya bersama keluarga ataupun kerabat terdekat.

14. Bantal

Bantal akan memakan banyak ruang dalam koper saat kita akan bepergian. Kita tidak perlu repot-repot membawanya karena di beberapa pesawat kita bisa meminta bantal kepada pramugari secara gratis. Kalau tidak, kita bisa menata pakaian ataupun menjadikan jaket kita untuk dijadikan alas kepala bila diperlukan.

Itulah artikel mengenai barang-barang yang sebaiknya tidak dimasukan ke dalam koper saat bepergian. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda.


Penulis: Ezy travel
Lihat artikel menarik lainnya dalam http://www.jalansanasini.com



More on this Topic :




Similarly, the discussion about the article Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper, Hopefully with such a short review on the post Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper this, You've really find information about what is needed now. If you feel bermanfaatt with their reviews here, do not forget to distribute to the people closest to you, the info service facility Share Share Facebook and Twitter are available on this site.


This time you're reading an article with the title Jangan Memasukan Barang Ini Dalam Koper with a url link address https://xivanpost.blogspot.com/2016/09/jangan-memasukan-barang-ini-dalam-koper.html thanks for reading and do not forget to read the other reviews as well.